Dorong Pertumbuhan Ekonomi Takalar, Bupati Takalar Teken MoU Dengan Kemenkum Sulsel
Diskominfo-SP, 29 April 2025
Kabupaten Takalar memiliki banyak potensi yang dapat dikembangkan, dan untuk memajukan dan mengembangkan potensi tersebut, Pemerintah Daerah tidak bisa berjalan sendiri. Olehnya itu, Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM menjalin kerjasama dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) dengan melakukan penandatanganan nota kesepakatan.
Penandatangaan berlangsung di Rumah Jabatan Bupati Takalar dan disaksikan Wakil Bupati Takalar dan para pejabat dari Kanwil Kemenkum Sulsel, Senin (28/4/2025).
Dalam kesepakatan tersebut ada tiga aspek utama, yakni pembentukan produk hukum daerah, pembinaan hukum, dan peningkatan pelayanan hukum bagi masyarakat.
Bupati Takalar menyampaikan bahwa suatu kesyukuran bagi Kabupaten Takalar dengan adanya kerjasama ini, karena hal ini semata-mata untuk menyejahterakan masyarakat Takalar.
"Tentu saya menyambut baik kerjasama ini, dan dengan kehadiran Kanwil Kemenkum Sulsel dapat mendorong pertumbuhan ekonomi Takalar yang memiliki beragam potensi daerah" Ujarnya.
Daeng manye berharap kolaborasi yang terjalin ini juga dapat mengembangkan layanan publik berbasis digital untuk mempermudah akses masyarakat, sebagaimana dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Takalar yaitu Takalar Unggul dan Berdaya Saing Melalui Ekonomi Digital" Pungkasnya.
Ditempat yang sama, Kepala Kanwil Kemenkum Sulsel, Andi Basmal menjelaskan bahwa Kerja sama ini bertujuan menciptakan produk hukum daerah berkualitas, memperkuat pembinaan hukum, serta memperluas akses layanan kekayaan intelektual dan administrasi hukum bagi warga Takalar.
Di bidang pelayanan hukum, Kanwil Kemenkum Sulsel telah memfasilitasi pendaftaran 16 merek umum dan 13 merek UMKM dari Takalar pada 2024. Sementara pada 2025, sudah ada 2 permohonan merek umum dan 7 permohonan merek UMKM. Sejak 2020 hingga 2025, tercatat 132 Perseroan Perorangan di Kabupaten Takalar.
“Dari data yang ada, terlihat potensi besar yang dapat didorong bersama Pemda Takalar. Kerja sama ini akan meningkatkan daya saing produk lokal, melestarikan budaya dan tradisi, serta mendorong pertumbuhan ekonomi daerah" Jelas Kanwil Kemenkum Sulsel.

